Tidak disangka, “Spring Breakers” (2013) besutan Harmony Korine sukses menjadi salah satu film yang punya buzz luar biasa di tahun ini. Setelah terakhir hadir dan membuat antrian yang mengular di SXSW, “Spring Breakers” yang dirilis secara terbatas tanggal 15 lalu kini akan menambah jumlah layar mereka dari 3 menjadi 1000 di Amerika Serikat. Dengan dukungan word of mouth yang bagus
dan cerita yang terlihat provokatif, “Spring Breakers” dapat melaju menjadi salah satu surprise hit di tahun 2013. Sebelum wide release-nya minggu ini, A24 telah merilis lima character poster baru yang menampilkan James Franco dan juga para pemeran wanitanya. “Spring Breakers” bercerita tentang empat mahasiswi yang berencana untuk mendanai acara spring break mereka dengan merampok sebuah kedai makanan cepat saji. Tapi, itu hanya permulaannya. Setelahnya, gadis-gadis ini akhirnya ditahan oleh polisi dan dijebloskan ke penjara. Masih dalam keadaan hangover dan hanya berbikini, keesokan harinya mereka dikeluarkan dari penjara setelah mendapat pembebasan bersyarat yang dibayarkan oleh Alien (James Franco), seorang preman setempat. Alien membawa mereka berempat dan mengajak mereka dalam pesta spring break paling liar dalam hidup mereka, dan juga membawa mereka dalam situasi yang tak pernah mereka bayangkan sebelumnya. Download Sub Indo