Sinopsis : Howl’s Moving Castle (2004) Merupakan sebuah film lain dari Studio Ghibli yang disutradarai oleh Hayao Miyazaki. Sebetulnya, ide cerita film ini berasal dari sebuah novel inggris yang kemudian diangkat menjadi film oleh Hayao Miyazaki dan mendapatkan nominasi academy award.
============== Sophie tidak pernah merasa dirinya cantik. Di dunia fantasi antah berantah ini (kalau di novel, dunia yang ditinggali Sophie disebut Ingary), Sophie bekerja sebagai pembuat topi-topi cantik. Sebenarnya Sophie gadis yang cantik. Hanya saja Sophie sendiri lah yang tidak pernah merasa cantik. Kecantikkannya selalu dia tutupi dengan menggunakan topi erat-erat. Di perjalanan pulang seusai bekerja, secara kebetulan Sophie terseret masalah bersama Howl, seorang penyihir tampan misterius. Hal tersebut membuat murka Witch of Waste (Penyihir Limbah) yang malamnya mendatangi Sophie untuk memberi kutukan. Lalu Sophie dikutuk oleh Witch of the waste menjadi nenek-nenek. Sophie pun pergi dalam pengelanaan mencari Howl, Seorang penyihir yang dipercaya dapat
menghilangkan kutukan tersebut. Namun masalah dimulai bahwa ternyata kutukan tersebut juga membuat sophie tidak bisa mengatakan kepada siapapun bahwa dia dikutuk.
=============== Selayaknya film Studio Ghibli lainnya, film ini adalah film yang penuh dengan pesan moral yang jelas. Meskipun film ini sangat berkesan fairytale, tapi film ini sangat tidak bisa dijadikan sebuah film Bedtime Movie karena ceritanya yang bisa membuat kita penasaran dan deg-degan menikmati alurnya yang tidak disangka- sangka. Ya, Film ini seperti kebanyakan animasi Hayao Miyazaki lainnya, membawa tema mistik dan magis yang sangat kental. Berbeda dengan perjalanan spiritual semiotik
Chihiro di Spirited Away , petualangan Sophie di sini lebih berupa aksi-aksi verbal. Film yang satu ini lebih berupa aksi nyata, yang ditopang dengan kepiawaian Hayao Miyazaki dalam membangun komposisi warna dan detil-detil menawan. Sebagian besar adegan-adegan justru agak sulit digambarkan dengan sinopsis. Jadi, kalau Anda benar-benar ingin tahu film ini, ya langsung tonton saja sendiri. Download Sub Indo