Sebelum rilis pada 8 November, sebuah trailer perdana untuk film yang diproduseri oleh George Clooney “August: Osage County” telah beredar. Film ini menampilkan Meryl Streep, Julia Roberts, Ewan McGregor, dan Benedict Cumberbatch. Trailer tersebut tidak hanya menampilkan taburan bintang yang akan berperan, tetapi juga memberi gambaran hubungan cinta dan benci antara seorang Ibu dan putrinya yang diperankan oleh Meryl Streep dan Julia Roberts. Film adaptasi cerita peraih Pulitzer karya Tracy Letts ini adalah tentang keluarga Weston yang berusaha untuk memperbaiki hubungan rusak antara mereka setelah kematian sang Ayah, Beverly (Sam Shepard). Untuk keluarga yang sudah lama terpisah, reuni tampaknya menjadi sebuah pergumulan
bagi Violet (Streep) yang sering bertengkar dengan putrinya Barbara (Roberts). Ceritanya sendiri berkisar Barbara Weston (Julia Roberts) pulang kembali ke rumahnya setelah bertahun-tahun tak berkunjung. Ia bertemu kembali dengan ibunya, Violet (Meryl
Streep), dan anggota keluarga lainnya. Mereka berkumpul di rumah itu karena suatu krisis yang terjadi di keluarganya. Hubungan Barbara yang tidak terlalu baik dengan ibunya yang kini memiliki ketergantungan obat-obatan dan cara pandang unik terhadap kehidupan, membuat pertemuan mereka dan seluruh keluarga menjadi menarik. Part 1 Part 2 Sub Indo